Repository-Universitas Muhammadiyah Purworejo

Studi Komparasi Siswa yang Mengikuti Bimbingan di Lembaga Bimbingan Belajar terhadap Pemahaman Konsep Matematika Siswa SMP Negeri Purworejo Tahun Pelajaran 2016/2017

Show simple item record

dc.contributor.author Nerimurjiyanti, Maria
dc.date.accessioned 2018-02-02T08:23:34Z
dc.date.available 2018-02-02T08:23:34Z
dc.date.issued 2017
dc.identifier.uri http://repository.umpwr.ac.id:8080/handle/123456789/1049
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat perbedaan tingkat pemahaman konsep matematika antara siswa yang mengikuti bimbingan di lembaga bimbingan belajar dan tidak mengikuti bimbingan di lembaga bimbingan belajar tahun pelajaran 2016/2017. Populasi pada penelitian ini mencakup seluruh siswa tingkat SMP Negeri di Kabupaten Purworejo yang berjumlah 43 sekolah. Pengambilan sampel menggunakan teknik Stratified Sample dan Purposive Sampling. Jumlah sampel 97 siswa dengan rincian siswa yang mengikuti bimbingan belajar berjumlah 32 siswa, sedangkan siswa yang tidak mengikuti bimbingan belajar berjumlah 65 siswa. Instrumen dalam penelitian ini menggunakan tes berupa soal uraian tentang pemahaman konsep luas dan keliling lingkaran yang telah diujicobakan dan telah memenuhi syarat validitas, reliabilitas, taraf kesukaran, dan daya pembeda. Teknik pengujian hipotesis menggunakan uji-t penghitungan statistik parametris dengan rumus t-tes Polled Varians dan taraf signifikansi 5% yang sebelumnya telah memenuhi syarat sampel diambil secara acak, normal, dan homogen. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata hasil pemahaman konsep matematika siswa yang mengikuti bimbingan di Lembaga Bimbel = 67,29 dan rata-rata hasil pemahaman konsep matematika siswa yang tidak mengikuti bimbingan di Lembaga Bimbel = 64,10, dengan n1 = 32 dan n2 = 65 didapat t hitung = 0,36. Dengan taraf signifikansi α = 5% dan dk = 95, diperoleh t0,05;95 = 1,985; dengan demikian thitung > t0,05;95 ini berarti H0 ditolak sehingga disimpulkan terdapat perbedaan tingkat pemahaman konsep matematika antara siswa yang mengikuti bimbingan di Lembaga Bimbel dan siswa yang tidak mengikuti bimbingan di Lembaga Bimbel tahun pelajaran 2016/2017 en_US
dc.publisher Pendidikan Matematika-FKIP en_US
dc.subject Bimbingan Belajar, Pemahaman Konsep Matematika en_US
dc.title Studi Komparasi Siswa yang Mengikuti Bimbingan di Lembaga Bimbingan Belajar terhadap Pemahaman Konsep Matematika Siswa SMP Negeri Purworejo Tahun Pelajaran 2016/2017 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository-UMP


Browse

My Account