Repository-Universitas Muhammadiyah Purworejo

Efisiensi Pemasaran Cengkeh (Syzygium aromaticum) di Desa Kaligono Kecamatan Kaligesing Kabupaten Purworejo

Show simple item record

dc.contributor.author Wijayanti, Diana Leni Lia
dc.date.accessioned 2018-02-13T07:03:10Z
dc.date.available 2018-02-13T07:03:10Z
dc.date.issued 2014
dc.identifier.uri http://repository.umpwr.ac.id:8080/handle/123456789/2430
dc.description.abstract Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: 1) biaya, pendapatan dan keuntungan pemasaran cengkeh di Desa Kaligono, 2) margin dan share pemasaran cengkeh untuk masing – masing saluran pemasaran di Desa Kaligono, 3) share bagian harga yang diterima petani di Desa Kaligono, dan 4) efisiensi pemasaran cengkeh di Desa Kaligono. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dengan lokasi penelitian dipilih Desa Kaligono Kecamatan Kaligesing karena desa tersebut merupakan sentra penghasil cengkeh terbesar di Kecamatan Kaligesing. Teknik pengambilan sampel petani menggunakan metode simple random sampling sehingga diperoleh 33 petani sampel dan pengambilan sampel pedagang menggunakan metode snowball. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa saluran pemasaran cengkeh di Desa Kaligono ada 2 pola yaitu : pola I : Petani – Pedagang Pengumpul – Pedagang Besar – Perwakilan Pabrik, pola II : Petani – Pedagang pengumpul – Perwakilan Pabrik. Saluran pemasaran yang berbeda tersebut menyebabkan besarnya biaya, keuntungan dan margin pemasaran juga berbeda. Margin pemasaran cengkeh basah pada saluran pemasaran pola I sebesar Rp. 93.226,41 dengan biaya pemasaran Rp 84.854,24 dan keuntungan Rp. 8.372,18. Margin pemasaran cengkeh kering pada saluran I Rp. 41.272,24 dengan biaya pemasaran Rp. 1.670,63 dan keuntungan Rp. 39.601,61. Margin pemasaran cengkeh basah pada saluran pemasaran pola II Rp.117.229,17 dengan biaya pemasaran Rp. 86.783,91 dan keuntungan Rp.30.445,26. Margin pemasaran cengkeh kering pada saluran II Rp. 35.926,42 dengan biaya pemasaran Rp. 653,61 dan keuntungan Rp. 35.272,81. Efisiensi pemasaran cengkeh basah ditinjau dari persentase bagian harga yang diterima petani maka saluran yang paling efisien adalah saluran I dimana bagian harga yang diterima petani 32,93% sedangkan efisiensi pemasaran cengkeh kering ditinjau dari persentase harga yang diterima petani maka saluran yang paling efisien adalah saluran pola II dimana bagian harga yang diterima petani 78,23%. Efisiensi pemasaran ditinjau dari efisiensi biaya pemasaran maka saluran pemasaran yang paling efisien untuk cengkeh basah adalah saluran II karena mempunyai nilai efisiensi biaya lebih kecil yaitu 0,53% sedangkan cengkeh kering ditinjau dari efisiensi biaya pemasaran maka saluran pemasaran yang paling efisien adalah saluran II karena mempunyai nilai efisiensi biaya lebih kecil yaitu 0,40%. en_US
dc.publisher Agribisnus-Fakultas Pertanian en_US
dc.subject Cengkeh, Biaya , Keuntungan, Margin, Efisiensi Pemasaran. en_US
dc.title Efisiensi Pemasaran Cengkeh (Syzygium aromaticum) di Desa Kaligono Kecamatan Kaligesing Kabupaten Purworejo en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

Files Size Format View

There are no files associated with this item.

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository-UMP


Browse

My Account