Repository-Universitas Muhammadiyah Purworejo

“Upaya Peningkatan Menulis Cerkak melalui Media Lagu “Kere Munggah Mbale” Karya Didi Kempot pada Siswa Kelas X TKJ 2 SMK Nurussalaf Kemiri Tahun Ajaran 2013/2014.”

Show simple item record

dc.contributor.author Nurfaizun, Siti
dc.date.accessioned 2018-02-13T07:40:47Z
dc.date.available 2018-02-13T07:40:47Z
dc.date.issued 2013
dc.identifier.uri http://repository.umpwr.ac.id:8080/handle/123456789/2459
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan menulis cerkak dan aktivitas siswa dalam pembelajaran menulis cerkak dengan menggunakan media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot. Penelitian ini menekankan masalah pada: (1) langkah-langkah pembelajaran keterampilan menulis cerkak melalui media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot pada Siswa Kelas X TKJ 2 SMK Nurussalaf Kemiri tahun ajaran 2013/2014; (2) pengaruh media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot terhadap aktivitas belajar Siswa Kelas X TKJ 2 SMK Nurussalaf Kemiri tahun ajaran 2013/2014; (3) peningkatan keterampilan menulis cerkak Siswa Kelas X TKJ 2 SMK Nurussalaf Kemiri tahun ajaran 2013/2014 setelah mendapat pembelajaran menggunakan media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X TKJ 2 SMK Nurussalaf Kemiri yang berjumlah 30 siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan desain menurut Kemmis dan Mc Taggart. Setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Pelaksanaan tindakan dalam siklus I dan II yaitu dengan menggunakan media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan tes dan nontes yang berupa lembar pengamatan dan dokumentasi. Instrumen dalam penelitian ini yaitu menggunakan lembar penilaian berupa tes menulis cerkak dan lembar pengamatan. Teknik analisis data menggunakan teknik kuantitatif dan kualitatif. Hasil analisis data pada pembelajaran menulis cerkak yaitu (1) langkahlangkah pembelajaran menulis cerkak terdiri dari tiga pertemuan yaitu prasiklus, siklus I, dan siklus II. Setiap siklus terdiri atas perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Pelaksanaan tindakan dalam siklus I dan II menggunakan media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot; (2) pengaruh media lagu “kere munggah mbale” karya Didi Kempot dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dalam pembelajaran menulis cerkak. Pada prasiklus mencapai 53,3%, pada siklus I mencapai 73,3% , dan pada siklus II meningkat mencapai 86,7%. Kegiatan aktivitas guru dan kegiatan pembelajaran juga meningkat dari prasiklus sampai ke siklus II; (3) nilai keterampilan menulis cerkak mengalami peningkatan setiap siklusnya. Rata-rata nilai keterampilan menulis cerkak pada prasiklus sebesar 56, rata-rata siklus I sebesar 69,83, dan rata-rata siklus II sebesar 76,5. Peningkatan keterampilan menulis cerkak pada prasiklus ke siklus I adalah 13,83, siklus I ke siklus II adalah 6,67, prasiklus ke siklus II adalah 20,5. en_US
dc.publisher Pend. Bhs Jawa en_US
dc.subject keterampilan menulis cerkak, media lagu “kere munggah mbale” karya didi kempot en_US
dc.title “Upaya Peningkatan Menulis Cerkak melalui Media Lagu “Kere Munggah Mbale” Karya Didi Kempot pada Siswa Kelas X TKJ 2 SMK Nurussalaf Kemiri Tahun Ajaran 2013/2014.” en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository-UMP


Browse

My Account