Repository-Universitas Muhammadiyah Purworejo

Pengaruh Minat dan Kondisi Lingkungan terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran IPS SMP Negeri 31 Purworejo

Show simple item record

dc.contributor.author Damayanti, Ria
dc.date.accessioned 2018-02-20T05:33:22Z
dc.date.available 2018-02-20T05:33:22Z
dc.date.issued 2012
dc.identifier.uri http://repository.umpwr.ac.id:8080/handle/123456789/3232
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap ada tidaknya pengaruh yang positif dan signifikan antara minat belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran IPS siswa kelas VIII semester II SMP Negeri 31 Purworejo tahun ajaran 2011/2012 dan ada tidaknya pengaruh yang positif dan signifikan antara kondisi lingkungan belajar terhadap prestasi belajar mata pelajaran IPS. Populasi penelitian semua murid SMP Negeri 31 Purworejo berjumlah 157. Sampel penelitian berjumlah 110 orang,ditentukan berdasarkan tabel Krecjie dengan taraf kesalahan 5%.Pengambilan sampel menggunakan teknik proportional rondom sampling.Pengumpulan data menggunakan angket dengan skala Likert yang sudah diuji cobakandan telah memenuhi syarat validitasdan reliabilitas. Analisis data menggunakan korelasi parsial dan regresi ganda. Hasil analisis deskriptif variabel minat belajar siswa SMP Negeri 31 Purworejo pada umumnya berada pada kategori kurang dengan persentase sebesar 40% sedangkan kategori rendah sebesar 24%, dalam kategori cukup 19% dan kategori tinggi 17%. Berdasarkan perhitungan korelasi parsial: menunjukkan dari variabel minat belajar siswa diperoleh bahwa hasil dari analisis korelasi parsial (r) sebesar 0,252 dan harga t = 2,696 dengan signifikan 0,008 < 0,05 dan koefisien determinasi (r²) sebesar 0,635 sehingga minat belajar mata pelajaran IPS (X₁) memberi pengaruh yang positif dan signifikan terhadap prestasi belajar siswa (Y),hasil korelasi parsial nilai (r) sebesar 0,191 dan harga t = 2,016 dengan signifikan 0,046 < 0,05 dan koefisien diterminasi (r²) sebesar 0,036 sehingga hasil kondisi lingkungan belajar siswa (X₂) memberi pengaruh yang positif dan signifikan terhadap prestasi belajar siswa (Y) sebesar 3,6%. Berdasarkan hasil analisis regresi ganda diperoleh koefisian regresi (R) sebesar 0,256 sehingga diperoleh koefisien determinasi (R²) sebesar 0,66. Hasil tersebut berarti bahwa prestasi belajar siswa dipengaruhi oleh minat belajar siswa dan kondisi belajar siswa sebesar 6,6% sedangkan sisanya 93,4 % dipengaruhi oleh variabel lain yang diteliti, dengan demikian hipotesis diterima. Maka dapat disimpulkan bahwa siswa yang mempunyai minat belajar dan kondisi lingkungan belajar yang baik memiliki nilai prestasi belajar yang baik. en_US
dc.publisher Pendidikan Ekonomi-FKIP en_US
dc.subject Minat, Kondisi Lingkungan, Prestasi Belajar en_US
dc.title Pengaruh Minat dan Kondisi Lingkungan terhadap Prestasi Belajar Mata Pelajaran IPS SMP Negeri 31 Purworejo en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository-UMP


Browse

My Account