Repository-Universitas Muhammadiyah Purworejo

PENINGKATAN MOTIVASI DAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI DENGAN METODE COPY THE MASTER PADA SISWA KELAS VII SMP MUHAMMADIYAH PURWOREJO TAHUN AJARAN 2011/2012

Show simple item record

dc.contributor.author Setiyani, Yuli
dc.date.accessioned 2018-02-21T04:49:01Z
dc.date.available 2018-02-21T04:49:01Z
dc.date.issued 2012
dc.identifier.uri http://repository.umpwr.ac.id:8080/handle/123456789/3368
dc.description.abstract Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap: (1) bagaimana penerapan pembelajaran menulis puisi dengan menggunakan metode copy the master pada siswa kelas VII SMP Muhammadiyah Purworejo; (2) bagaimana pengaruh terhadap motivasi belajar menulis puisi pada siswa kelas VII SMP Muhammadiyah Purworejo; dan (3) bagaimana peningkatan kemampuan menulis puisi setelah menerima motivasi dan pembelajaran dengan menggunakan metode copy the master. Teori yang digunakan adalah teori Pradopo (2009: 7) mengungkapkan puisi adalah sebuah bentuk mengekspresikan pemikiran yang membangkitkan perasaan, yang merangsang imajinasi panca indera dalam susunan yang berirama. Teori Jabrohim (2009: 34) mengemukakan bahwa unsur-unsur puisi tidaklah berdiri sendiri tetapi merupakan sebuah struktur. Teori Marahimin (2010: 20) yang mengemukakan metode copy the master ialah teknik meniru atau mencontoh master model dari seorang ahli. Teori Arikunto (2010:130) yang mengemukakan penelitian tindakan kelas adalah suatu perencanaan terhadap kegiatan yang sengaja dimunculkan dan terjadi di dalam kelas. Penelitian ini termasuk penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Muhammadiyah Purworejo Tahun Ajaran 2011/2012, yang berjumlah 36 siswa. Objek penelitian ini adalah pembelajaran kemampuan menulis puisi dengan metode copy the master. Dalam pengumpulan data digunakan teknik tes dan nontes. Data dianalisis dengan teknik kualitatif dan kuantitatif. Data dianalisis dengan analisis deskripsi teknik persentase dan teknik penyajian data digunakan analisis informal. Dari hasil penelitian ini terlihat bahwa penggunaan metode copy the master dapat meningkatkan proses pembelajaran. Perilaku siswa mengalami peningkatan dan perubahan kearah yang lebih baik jika dibandingkan dengan pembelajaran tanpa metode copy the master pada pratindakan. Siswa dapat dinilai lebih antusias serta aktif mengikuti pembelajaran dengan metode copy the master. Pembelajaran dengan menggunakan metode copy the master dapat meningkatkan kemampuan menulis puisi. Hal ini dapat dilihat dari skor rata-rata tes menulis puisi dari tes awal hingga siklus II mengalami peningkatan cukup berarti. Pada prasiklus hasil kemampuan menulis puisi mendapat skor rata-rata kelas sebesar 65,91, pada siklus I hasil kemampuan menulis puisi siswa mengalami peningkatan dengan skor rata-rata siswa sebesar 70,36, dan pada siklus II mengalami peningkatan dengan skor rata-rata siswa sebesar 79,36 en_US
dc.publisher PBSI-FKIP en_US
dc.subject Peningkatan motivasi, menulis puisi, metode copy the master. en_US
dc.title PENINGKATAN MOTIVASI DAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI DENGAN METODE COPY THE MASTER PADA SISWA KELAS VII SMP MUHAMMADIYAH PURWOREJO TAHUN AJARAN 2011/2012 en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search Repository-UMP


Browse

My Account