Abstract:
Berfikir matematis rigor level 1 (berfikir kualitatif) adalah suatu aktivitas
berfikir matematis yang melibatkan penggunaan beberapa fungsi kognitif dimana
dalam penggunaannya berfikir matematis kualitatif mempunyai 6 fungsi kognitif
yaitu pelabelan (labeling), visualisasi (visualizing), pembandingan (comparing),
pencarian secara sistematis untuk mengumpulkan dan melengkapi informasi
(searching systematically to gather clear and complete information), penggunaan
lebih dari satu sumber informasi (using more than one source of information), penyandian
(encoding), dan pemecahan kode (decoding).
Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi kemampuan berfikir matematis rigor
level 1 siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri di kecamatan Purworejo dalam
kompetensi dasar mengidentifikasi sifat-sifat bangun datar. Teknik pengumpulan
datanya dilakukan dengan cara tes wawancara dan teknik sampling yang digunakan
adalah purposive sampling dan snowball sampling. Subjek dalam penelitian
ini adalah 15 siswa kelas V Sekolah Dasar Negeri di kecamatan Purworejo yang
kemampuan matematikanya lebih dari atau sama dengan 85. Jenis penelitian ini
adalah penelitian kualitatif sedangkan analisis data dilakukan dengan langkahlangkah
reduksi data, penyajian data dan pembahasan. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa subjek sudah mampu menggunakan empat fungsi kognitif yaitu
pelabelan, visualisasi, pencarian secara sistematis untuk mengumpulkan dan melengkapi
informasi, penggunaan lebih dari satu sumber informasi dan pemecahan
kode. Fungsi kognitif yang belum digunakan oleh subjek yaitu pembandingan dan
penyandian, sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwa subjek belum mampu berfi
kir matematis rigor level 1.